Saturday, May 5, 2018

Resep Dan Cara Membuat Es Kepal Milo

Es Kepal Milo - Sudah tidak asing lagi di telinga netizen khususnya di Indonesia karena akhir-akhir ini di jajanan makanan lagi ngetren yang namanya "Es Kepal".



Banyak yang beranggapan bahwa Es Kepal Milo ini berasal dari negara tetangga yaitu Malaysia karena memang pada dasarnya jajanan ini berasal dari Malaysia karena milo mereka berbeda dengan milo yang ada di Indonesia. Rasa dari milo Malaysia agak sedikit lebih kental dan manis berbeda dengan milo Indonesia yang rasanya biasa-biasa saja karena sudah terbiasa dengan rasanya.

Harga Es Kepal Milo

Untuk harganya sendiri, Es Kepal ini biasanya di patok dengan harga Rp10.000,00 sampai dengan Rp20.000,00 dan lagi belum ditambah segala macam topping sehingga harganya bisa semakin tinggi. Untuk topping nya sendiri biasanya orang-orang menggunakan coco crunch, biskuit oreo, dan aneka sereal lainnya, sehingga menambah rasa kenikmatan yang ada di makanan tersebut.

Sebelum kita membuat es kepal milo ada baiknya kita memperhitungkan kadar kalori yang berada di dalam makanan tersebut, oke saya akan mencoba menjumlahkan berapa kira - kira kalori yang ada di dalam jajanan tersebut dengan menggunakan gambar. 


Terkejut? 1 buah mangkok es kepal milo bisa hampir sama dengan 1000 kalori, dan 1kg berat badan sama dengan 7700 kalori, bisa dibayangkan jika kita memakan jajanan ini tiap hari kan haha, akan tetapi rasanya tetap saja memebuat lidah ingin mencicipi makanan ini, oke langsung saja kita ke resep nya terlebih dahulu ya.

Alat Es Kepal Milo
  1. Parutan es batu


Resep Es Kepal Milo
  1. 300gram milo bubuk
  2. Susu kental manis coklat atau vanila
  3. Es batu
  4. Aneka macam topping
  5. 25-25 ml air panas
Cara Membuat Es Kepal Milo 
  1. Campur Milo bubuk dengan susu kental manis cokelat atau vanilla sampai  hingga rata. Pastikan bahwa tidak ada bubuk Milo yang masih menggumpal.
  2. Tambahkan air panas sedikit demi sedikit agar campuran milo dan susu tersebut makin kental  dan sempurna.
  3. Lalu tuangkan di atas es serut yang sudah dibentuk.
  4. Terakhir tambahkan berbagai macan topping berupa choco chips, remahan biskuit favorit, bubuk cokelat, sirup karamel, salted caramel, potongan cokelat favorit,  keju, meises, atau bahkan bubuk Milo itu sendiri.
Sekian "Resep Dan Cara Membuat Es Kepal Milo" semoga bermanfaat, CHIAOSU!.
Disqus Comments